Karya Tulis Ilmiah
Informasi Detail koleksi
PENGARUH EDUKASI GIZI DENGAN MEDIA VIDEO ANIMASI TENTANG PENTINGNYA SARAPAN PAGI TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP PADA SISWA KELAS 4 DI SD NEGERI 2 DILEM KECAMATAN KEPANJEN KABUPATEN MALANG
Prodi | : DIPLOMA 3 GIZI |
Pengarang | : HANIATUL MAB’RURO |
Dosen Pembimbing | : I Nengah Tanu Komalyna, DCN., SE., M.Kes. RD. |
Klasifikasi/Subjek | : , edukasi gizi, sarapan pagi, video animasi, pengetahuan, sikap |
Penerbitan | : , Malang: 2023. |
Bahasa | : INDONESIA |
PENYIMPANAN | |
Lokasi | : --- |
Jumlah | : 1 |
Abstraksi
Masalah gizi dapat terjadi pada semua kalangan atau berbagai kelompok usia, termasuk pada anak usia sekolah yaitu usia 6-12 tahun. Masalah gizi banyak ditemukan dikarenakan kurangnya pengetahuan. Salah satunya yaitu mengenai pentingnya sarapan, manfaat dan dampak apabila tidak melakukan sarapan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh edukasi gizi dengan media video animasi tentang pentingnya sarapan pagi terhadap pengetahuan dan sikap pada siswa kelas 4 di SD Negeri 2 Dilem Kecamatan Kepanjen Kabupaten Malang. Desain penelitian yang digunakan yaitu Pre-eksperimental Design dengan rancangan one group pre test-post test dengan umlah sampel pada penelitian ini sebanyak 34 siswa. Data yang diperoleh dianalisis menggunakanuji Paired Sample T-Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh edukasi gizi menggunakan video animasi tentang pentingnya sarapan pagi terhadap pengetahuan siswa kelas 4 Sekolah Dasar dengan nilai p-value 0,001. Terdapat pengaruh edukasi gizi menggunakan video animasi tentang pentingnya sarapan pagi terhadap sikap siswa kelas 4 Sekolah Dasar dengan nilai p-value 0,000. Kata Kunci : edukasi gizi, sarapan pagi, video animasi, pengetahuan, sikap
Lampiran
File Lembar Keaslian : [ Unduh ]
File Lembar Persetujuan : [ Unduh ]
File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]
File Abstraksi : [ Unduh ]
File Kata Pengantar : [ Unduh ]
File Daftar Isi : [ Unduh ]
File Daftar Tabel : [ Unduh ]
File Daftar Gambar : [ Unduh ]
File Daftar Lampiran : [ Unduh ]
File BAB-1 : [ Unduh ]
File BAB-2 : [ Unduh ]
File BAB-3 : [ Unduh ]
File BAB-5 : [ Unduh ]
File Daftar Pustaka : [ Unduh ]
File Lampiran : [ Unduh ]